fbpx
Article

Gokil Abizz! Baking Soda Bisa Memutihkan Gigi, Benarkah?

  • Home
  • -
  • Seputar Gigi
  • -
  • Gokil Abizz! Baking Soda Bisa Memutihkan Gigi, Benarkah?
Gokil Abizz! Baking Soda Bisa Memutihkan Gigi, Benarkah?

Selama ini baking soda atau soda kue dikenal sebagai salah satu bahan untuk membuat kue. Tidak heran apabila bahan ini selalu ada di dapur dan mudah ditemukan di toko kelontong. Tetapi, tahukah kamu? Selain untuk memasak, soda kue juga punya manfaat lain. Salah satunya adalah sebagai pemutih gigi.

Hal ini terjadi karena salah satu sifat bahan kimia yang ada di dalam soda kue adalah abrasif ringan. Sifat ini diketahui dapat membantu menghilangkan noda gigi secara efektif dan alami. Sifat ini pula yang membuat soda kue dijadikan salah satu bahan dalam membuat pasta gigi.

Berikut ulasan lengkap tentang apakah baking soda bisa membuat gigi putih.

Manfaat Baking Soda untuk Gigi

Sebuah penelitian pernah dilakukan oleh The American Dental Association tentang hal ini. Menurut mereka, pasta gigi dengan kandungan soda kue di dalamnya diketahui dapat membuat gigi terlihat lebih putih. Selain itu, soda kue juga mampu melindungi gigi dari karang.

Bahan kimia yang bersifat abrasif tadi, ternyata juga mampu menciptakan lingkungan alkali di dalam rongga mulut. Jadi bakteri penyebab lubang gigi dan karang tidak bisa tumbuh atau merusak gigi. Efek baking soda pada gigi akan terlihat pada pemakaian rutin.

Jika ingin gigi putih dan sehat, pastikan merek pasta gigi yang dipakai memiliki kandungan baking soda di dalamnya. Namun jika ingin merasakan langsung manfaat soda kua, kamu bisa menggunakannya sesekali dengan campuran air putih.

Cara Aman Menggunakan Baking Soda

baking soda untuk gigi

Meskipun kelihatannya aman, ternyata sifat abrasif pada soda kue juga bisa merusak enamel gigi jika digunakan sembarangan. Sebagai panduan, berikut beberapa cara aman yang harus dilakukan supaya penggunaan soda kue tidak merusak kesehatan gigi.

1. Cara 1

Campurkan terlebih dahulu soda kue dengan air putih. Caranya, masukkan 1 sendok teh soda kue dan 1 sendok teh air putih ke dalam sebuah wadah. Setelah itu, campur dan aduk hingga adonan berubah menjadi pasta. Lalu gunakan pasta tersebut untuk menyikat gigi.

Pastikan untuk menyikat gigi secara merata supaya manfaat soda kue bisa diperoleh setiap bagian gigi. Sebaiknya tidak menyikat gigi dengan soda kue lebih dari semenit, karena hal tersebut dapat mempercepat kerusakan enamel pada gigi.

Baca juga: Penyakit Mengintai! Ini Dampak Malas Menggosok Gigi

2. Cara 2

Selain dicampurkan dengan air, kamu juga bisa menambahkan garam saat membuat adonan pasta gigi berbahan soda kue. Fungsi utama garam adalah untuk menambah rasa. Komposisinya masih sama, yaitu 1 sendok soda kue, 1 sendok air putih, ditambah 1 sendok garam.

Dengan tambahan rasa dari garam diharap pasta berbahan soda kue ini lebih nyaman diaplikasikan. Menurut sebuah studi, sensasi rasa memiliki pengaruh dalam proses menyikat gigi seseorang. Inilah mengapa produk pasta gigi di pasaran juga hadir dalam berbagai rasa.

3. Cara 3

Apabila ingin mendapat manfaat maksimal, kamu bisa mencampurkan soda kue dengan hidrogen peroksida. Caranya, campurkan 2 sendok teh larutan hidrogen peroksida dan 1 sendok teh baking soda.  Setelah dicampur dan menjadi pasta, gunakan sebagai sikat gigi.

Namun ingat, jangan menyikat gigi lebih dari 1 menit dengan pasta gigi ini untuk menghindari kerusakan enamel. Tidak hanya akan memutihkan, kandungan hidrogen peroksida juga akan membunuh bakteri dalam mulut yang jadi penyebab munculnya lubang.

4. Cara 4

Terakhir, kamu bisa menyikat gigi menggunakan soda kue dicampur dengan pasta gigi yang mengandung fluoride. Selain membuat gigi terlihat lebih cerah, campuran ini dapat mencegah timbulnya plak dan munculnya bakteri penyebab gigi berlubang. Untuk hasil maksimal, gunakan campuran ini setidaknya seminggu sekali tidak lebih. 

Terlalu sering menyikat gigi dengan soda kue dapat berisiko merusak enamel gigi. Padahal lapisan enamel penting untuk menjaga gigi tetap kuat meskipun setiap hari terpapar banyak sekali bahan makanan.

Hal yang Harus Diketahui Sebelum Menggunakan Baking Soda untuk Gigi

Dari ulasan di atas dapat disimpulkan bahwa jawaban dari pertanyaan apakah baking soda bisa membuat gigi putih, bukanlah mitos melainkan fakta yang didukung oleh penelitian. Seperti bahan kimia lain, soda kue juga memiliki efek samping dari penggunaan yang tidak terkontrol dan terawasi.

Jadi sebaiknya, perhatikan beberapa hal di bawah ini sebelum menggunakan soda kue sebagai pasta gigi. Di antaranya:

  1. Gunakan campuran soda kue sesekali untuk sikat gigi agar lapisan enamel gigi terjaga
  2. Jangan menyikat bagian gusi untuk menghindari iritasi dan pendarahan
  3. Penggunaan soda kue untuk sikat gigi tidak disarankan pada mereka yang sedang menggunakan behel atau kawat gigi
  4. Soda kue dapat menghilangkan noda pada gigi tetapi noda biasa akibat makanan dan minuman, bukan noda akibat nikotin yang sulit untuk dihilangkan
  5. Konsultasikan dulu penggunaan soda kue untuk memutihkan gigi kepada dokter

Nah, itulah ulasan tentang apakah baking soda bisa membuat gigi putih. Jadi, tertarik menggunakan soda kue untuk memutihkan gigi? Jika iya, pastikan cara dan petunjuk yang sebelumnya disampaikan diperhatikan, ya. Selamat mencoba!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Axel Dental adalah klinik gigi keluarga terpercaya Indonesia dengan desain modern & nyaman dan harga terjangkau. Bersama klinik kami, anda akan ditangani oleh dokter-dokter gigi terbaik dari lulusan universitas terkemuka di Jakarta.