Article

Penyebab Gigi Menjadi Tonggos, Harus Cepat Dicegah Nih!

  • Home
  • -
  • Seputar Gigi
  • -
  • Penyebab Gigi Menjadi Tonggos, Harus Cepat Dicegah Nih!
Penyebab Gigi Menjadi Tonggos, Harus Cepat Dicegah Nih!

Tidak bisa dimungkiri bahwa kondisi area mulut memberikan pengaruh besar pada penampilan. Mungkin kita sering menemukan kondisi di mana gigi depan terlihat maju sehingga menurunkan estetika. Namun tenang, hal ini pada dasarnya bisa dicegah jika kita mengetahui penyebab gigi menjadi tonggos.

Meski tidak berbahaya, gigi tonggos dapat menimbulkan masalah dalam kehidupan sehari-hari, salah satunya adalah menurunkan rasa percaya diri. Itulah alasan mengapa sekarang ini banyak orang berbondong-bondong pergi ke dokter untuk memperbaiki bentuk dan struktur gigi.

Namun sebelum membahas cara mencegah dan memperbaikinya, ada baiknya kita mengenal lebih dulu penyebab gigi menjadi tonggos. Apa sajakah itu? Berikut penjelasannya:

Menghisap Jempol atau Dot

Penyebab gigi menjadi tonggos bahkan bisa bermula dari usia yang paling dini. Umumnya, balita yang baru lepas dari ASI akan menghisap jempol sebagai ganti puting ibu. Walaupun merupakan insting dan naluri alami, ternyata hal tersebut berakibat buruk pada pertumbuhan gigi ke depannya. 

Jika dilakukan dalam jangka waktu lama, kebiasaan ini akan mengakibatkan pertumbuhan gigi menjadi maju dan akhirnya menjadi tonggos. Seperti halnya mengisap jempol, mengisap dot juga memiliki efek yang serupa. Mengisap dot yang dilakukan berulang-ulang akan mempengaruhi otot mulut dan wajah yang dapat mengakibatkan gigi tonggos. 

Adanya Tumor di Mulut

Tumor di mulut juga salah satu penyebab gigi menjadi tonggos. Hal itu lantaran saat seseorang menderita tumor di mulut, maka pertumbuhan jaringan lunak atau tulang rahang jadi terganggu atau tidak maksimal. Kondisi itulah yang menyebabkan pertumbuhan gigi akan bergeser lebih ke depan dibanding dengan orang yang tidak mengidap tumor di mulut.

Gangguan pada Gigi dan Tulang

Susunan pertumbuhan gigi yang berantakan juga berperan sebagai penyebab gigi menjadi tonggos. Abnormalitas ini menyebabkan munculnya ruang kosong pada gusi, yang akhirnya ditumbuhi gigi lain. 

Kondisi ini mengakibatkan gigi yang seharusnya tumbuh di ruang tersebut menjadi berimpit dan saling bergeser. Saat gigi sudah tumbuh sepenuhnya, maka gigi akan maju ke depan dan dapat merusak bentuk tulang rahang sehingga gigi menjadi tonggos.

Gizi Buruk

Selain itu, nutrisi dan gizi buruk pada anak-anak juga bisa menjadi salah satu faktor penyebab gigi menjadi tonggos. Pada masa pertumbuhan, anak-anak sangat membutuhkan nutrisi dan gizi yang seimbang agar dapat tumbuh dengan baik, termasuk pada bentuk gigi dan rahang.

Faktor Genetik

Faktor genetik rupanya juga menjadi salah satu penyebab gigi menjadi tonggos. Orang tua akan mewariskan sifat-sifat genetik ke anak mereka, tak terkecuali bentuk gigi dan rahang. Hal ini memang tidak dapat dicegah, namun bisa diatasi dengan teknologi yang berkembang saat ini.

Cara Mencegah Gigi Tonggos

Ilustrasi cara mencegah penyebab gigi menjadi tonggos

Dari semua faktor yang sudah disebutkan di atas, hanya satu yang memang sulit untuk dihindari, yakni faktor genetik. Namun Anda tak perlu khawatir, karena kita akan membahas tentang tips dan solusi cara mencegah serta memperbaiki gigi tonggos.

Cara terbaik untuk mencegah gigi tonggos adalah dengan mendatangi klinik dokter gigi. Tenaga medis profesional akan melakukan deteksi dini pada susunan gigi dan tulang rahang. Saat ada indikasi sebuah masalah, dokter akan segera melakukan tindakan.

Itulah mengapa setiap orang dianjurkan untuk rutin melakukan cek kesehatan gigi dan mulut setiap 6 bulan sekali. Agar jika ada masalah pada mulut dan gigi, dokter akan dengan mudah untuk menyembuhkannya.

Cara Memperbaiki Gigi Tonggos

Seperti yang sudah dibahas di atas bahwa gigi tonggos bukanlah sebuah penyakit berbahaya dan tak perlu penanganan khusus. Namun jika Anda merasa hal tersebut mengganggu dan ingin memperbaiki. Berikut adalah cara-cara yang bisa dilakukan:

Memasang Kawat Gigi

Pemasangan kawat gigi atau behel adalah cara yang paling umum dilakukan untuk memperbaiki gigi tonggos. Sebelum memasang kawat gigi, Anda diharuskan melakukan konsultasi terlebih dulu dengan dokter, agar nantinya tidak ada kesalahan dalam pemasangan.

Menggunakan Invisalign

Invisalign adalah alat untuk membentuk susunan gigi yang terbuat dari plastik fleksibel. Tidak seperti behel yang terpasang lama pada gigi, invisalign dapat dengan mudah dipasang dan dicopot. Rata-rata pemakaiannya sekitar 20 sampai 22 jam setiap harinya.

Menjalani Prosedur Operasi

Sejauh ini cara yang terbaik dan tercepat adalah dengan menjalani operasi pembentukan rahang dan gigi. Namun, sebelum melakukan operasi ini, ada beberapa prosedur ketat yang harus Anda lakukan, seperti konsultasi dengan dokter gigi dan cek kesehatan secara berkala.

Nah, itulah ulasan tentang penyebab gigi menjadi tonggos serta cara memperbaikinya. Namun, Anda perlu tahu bahwa kondisi ini tidak selamanya buruk. Buktinya, banyak artis papan atas bangga dengan gigi tonggos alaminya. Semua kembali pada tingkat kenyamanan yang Anda rasakan, dan yang tak kalah penting adalah kesehatan gigi dan mulut yang harus tetap terjaga. 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *