Article

Gigi Palsu Tertelan, Apakah Bisa Menyebabkan Kematian?

  • Home
  • -
  • Seputar Gigi
  • -
  • Gigi Palsu Tertelan, Apakah Bisa Menyebabkan Kematian?
Gigi Palsu Tertelan, Apakah Bisa Menyebabkan Kematian?

Bagi kamu yang memakai gigi palsu, ada beberapa kekhawatiran yang mungkin akan muncul di pikiranmu. Salah satunya adalah gigi palsu tertelan. Meski jarang terjadi, kasus gigi palsu yang tidak sengaja ertelan memang bisa terjadi.

Pada kondisi tertentu, gigi palsu dapat terlepas dari mulut dan tidak sengaja tertelan. Ketidaknyamanan dan kelonggaran gigi palsu seringkali menyebabkan hal ini terjadi. Gigi palsu bisa menjadi longgar karena resorpsi atau penyusutan tulang yang umumnya terjadi. Mari kita bahas selengkapnya penyebab serta cara menangani gigi palsu terlepas berikut ini!

Gigi Palsu Tertelan, Bahaya atau Tidak?

Dilansir dari Alodokter, ketika kita menelan benda asing –termasuk gigi palsu, benda itu akan masuk ke saluran cerna dan keluar bersama feses saat buang air besar. Namun, jika benda asingnya korosif atau tajam, ini bisa menyebabkan keluhan seperti sakit perut, muntah dan mual. 

Selain itu, gigi palsu bisa saja masuk ke saluran napas dan menyumbat napas. Ini juga bisa berbahaya dan harus segera mendapatkan penanganan dokter. Gigi palsu yang tertelan bisa menimbulkan bahaya, tergantung pada beberapa faktor:

  • Ukuran dan jenis gigi palsu. Gigi palsu yang kecil dan ringan umumnya mudah melewati saluran pencernaan tanpa masalah. Namun, gigi palsu yang besar atau berat dapat menyumbat usus, menyebabkan nyeri, mual, muntah, dan komplikasi serius lainnya
  • Kondisi kesehatan. Orang dengan kondisi medis tertentu, seperti penyempitan kerongkongan atau penyakit pencernaan, berisiko lebih tinggi mengalami komplikasi akibat menelan gigi palsu. Penyempitan kerongkongan bisa menyebabkan gigi palsu tersangkut di sana, yang lebih berbahaya dibandingkan jika gigi palsu sudah masuk ke perut
  • Lokasi gigi palsu. Gigi palsu yang tersangkut di kerongkongan lebih berbahaya daripada yang sudah masuk ke perut. Gigi palsu yang tersangkut di kerongkongan dapat menyebabkan obstruksi jalan napas, yang merupakan kondisi medis darurat.

Cara Mengatasi Gigi Palsu Tertelan

Satu buah gigi geraham

Jika gigi palsu yang tertelan tidak menyebabkan keluhan, kamu tidak perlu khawatir karena kemungkinan besar gigi akan keluar bersama feses nantinya. Sebaliknya, jika ada keluhan, kamu perlu mendapatkan penanganan segera. 

Menangani gigi palsu yang tertelan tidak bisa dilakukan sendiri. Segera kunjungi dokter gigi untuk pemeriksaan dan penanganan lebih lanjut. Dokter gigi akan melakukan beberapa prosedur, seperti:

  • Rontgen gigi. Untuk memastikan lokasi gigi palsu dan menyingkirkan kemungkinan komplikasi. Rontgen akan memberikan gambaran jelas mengenai posisi gigi palsu dalam saluran pencernaan.
  • Endoskopi. Jika gigi palsu tersangkut di kerongkongan, dokter mungkin menggunakan endoskopi untuk mengeluarkannya. Endoskopi adalah prosedur yang menggunakan alat khusus berupa tabung fleksibel yang dilengkapi dengan kamera dan alat untuk mengeluarkan benda asing dari kerongkongan.
  • Operasi. Dalam kasus yang jarang terjadi, operasi mungkin diperlukan untuk mengeluarkan gigi palsu yang tersangkut di usus. Operasi ini bertujuan untuk mengeluarkan gigi palsu yang menyebabkan penyumbatan atau komplikasi serius lainnya.

Untuk mencegah kejadian serupa di masa depan, sangat penting untuk memastikan bahwa gigi palsu terpasang dengan baik dan nyaman di rongga mulut. Gigi palsu yang tidak nyaman dan longgar bisa menyebabkan gigi palsu tersebut terlepas sendiri dengan mudah dari rongga mulut. Gigi palsu bisa menjadi longgar karena umumnya terjadi resorpsi atau penyusutan tulang. 

Jika gigi palsu terasa longgar atau tidak nyaman, segera konsultasikan dengan dokter gigi untuk penyesuaian atau penggantian. Pemantauan rutin oleh dokter gigi sangat dianjurkan untuk memastikan kesehatan dan kenyamanan penggunaan gigi palsu.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *