Bolehkah membersihkan karang gigi saat hamil? Pertanyaan ini sering kali dilontarkan oleh ibu hamil—khususnya pada kehamilan pertama yang serba berhati-hati. Perubahan hormonal yang signifikan menimbulkan beragam pertanyaan dan keraguan untuk mendapatkan tindakan medis, termasuk scaling gigi. Bagaimana menurut pandangan medis tentang keamanan tindakan pembersihan karang gigi pada ibu hamil?
Apakah Aman Membersihkan Karang Gigi Saat Hamil?
Justru, dental scaling wajib dilakukan ketika sedang hamil. Sebab, lapisan plak yang mengeras itu mengandung bakteri yang terus berkembang biak bila dibiarkan. Ketika karang gigi dibiarkan tanpa perawatan, apalagi dalam kondisi hormon naik selama kehamilan, kerusakan pada gigi dan jaringan pendukung sekitarnya berlangsung lebih cepat.
Kerusakan atau gangguan kesehatan gigi dan mulut yang dimaksud antara lain sebagai berikut.
- Bau mulut tidak sedap.
- Gigi berubah warna jadi kuning dan hitam.
- Gigi berlubang (karies).
- Peradangan gusi (gingivitis).
- Peradangan jaringan penyangga gigi (periodontitis).
Terjawab sudah tentang bolehkah membersihkan karang gigi saat hamil atau tidak. Sebagai catatan, sebaiknya tindakan dental scaling dilakukan selama trimester kedua kehamilan supaya getaran dari alat dan serangkaian prosesnya tidak menimbulkan kontraksi. Pada trimester pertama dan ketiga, stimulasi yang mengakibatkan kontraksi cukup rentan, jadi sebaiknya dihindari.
Penentuan waktu tersebut juga mengacu pada anjuran periksa ke dokter gigi setiap 6 bulan sekali. Jadi, selama trimester pertama dan ketiga, tidak masalah meskipun Anda tidak melakukan kontrol kesehatan gigi dan mulut karena melakukannya pada trimester kedua.
Hal-Hal yang Perlu Diperhatikan Saat Pembersihan Karang Gigi Selama Kehamilan
Supaya bisa menjalani prosedur dental scaling dengan aman saat hamil, berikut beberapa hal yang wajib diperhatikan—baik oleh pasien maupun tenaga medis yang bertugas.
- Pasien wajib melakukan kontrol dan konsultasi terlebih dahulu kepada dokter kandungan/bidan. Lakukan pemeriksaan terkait kesiapan ibu dan janin menjalani proses scaling yang bisa memakan waktu cukup lama.
- Ibu hamil harus dalam kondisi prima, terutama tekanan darahnya saat menjalani proses scaling.
- Proses pembersihan karang gigi perlu dilakukan lebih cepat tapi hati-hati dibandingkan pada pasien yang tidak sedang hamil.
Baca juga: 5 Hal yang Dilarang Setelah Membersihkan Karang Gigi
Lagi Hamil Tapi Punya Karang Gigi? Konsultasi ke Axel Dental, Yuk!
Jadi, bolehkah membersihkan karang gigi saat hamil? Kesimpulan dari penjabaran di atas adalah boleh dengan beberapa catatan, yaitu sudah mencapai trimester kedua dan kondisi pasien dalam keadaan prima. Jika tidak memenuhi salah satu persyaratan tersebut, sebaiknya menunggu terlebih dahulu untuk pelaksanaan tindakan scaling gigi.
Memiliki karang gigi yang menumpuk memang sangat tidak nyaman, terlebih dalam kondisi hamil yang meningkatkan sensitivitas diri. Bila Anda sedang hamil dan memiliki karang gigi, sebaiknya berkonsultasi dengan layanan scaling gigi dari Axel Dental. Bisa melalui WhatsApp atau datang langsung ke cabang klinik terdekat.
Dokter akan melakukan pemeriksaan menyeluruh dan menimbang rekam medis Anda sebelum melakukan tindakan scaling yang aman. Percayakan kesehatan gigi dan mulut Anda hanya pada Axel Dental; klinik gigi dengan dukungan tenaga medis profesional dan teknologi canggih yang selalu dapat diandalkan.