Article

No Tipu-Tipu! Daun Jambu Biji Ternyata Ampuh Obatin Sakit Gigi!

  • Home
  • -
  • Perawatan Gigi
  • -
  • No Tipu-Tipu! Daun Jambu Biji Ternyata Ampuh Obatin Sakit Gigi!
No Tipu-Tipu! Daun Jambu Biji Ternyata Ampuh Obatin Sakit Gigi!

Indonesia kaya akan berbagai macam metode pengobatan tradisional yang memanfaatkan tanaman lokal. Sebut saja jamu, bermacam ramuan herbal khas Indonesia ini dipercaya dapat mengatasi berbagai penyakit. Selain jamu, pengobatan herbal Indonesia juga banyak memanfaatkan berbagai jenis daun, salah satunya adalah penggunaan daun jambu biji untuk sakit gigi.

Benarkah Daun Jambu Biji Bisa Sembuhkan Sakit Gigi?

Menurut pemaparan pada artikel yang dimuat di situs halodoc.com, mengunyah daun jambu biji dipercaya bisa mengatasi masalah kesehatan seperti sariawan dan sakit gigi. Sementara itu, pada artikel lain yang dimuat di situs alodokter.com, daun jambu biji memiliki kandungan senyawa alami seperti flavonoid, saponin, tannin, karotenoid, minyak atsiri, alkaloid, fenol, dan antosianin.

Kandungan senyawa alami inilah yang membantu mengatasi berbagai masalah kesehatan gigi. Selain sariawan dan sakit gigi, mengonsumsi daun jambu biji juga bisa membantu mengobati diare, menurunkan kolesterol, mencegah diabetes, hingga menghambat pertumbuhan sel kanker.

Memang, kaitan antara daun jambu biji dengan pengobatan sakit gigi belum mendapatkan penelitian yang konklusif. Hanya saja, mempertimbangkan senyawa yang terkandung di dalam daun jambu biji dan kebiasaan di masyarakat, daun jambu biji bisa menjadi herbal alternatif untuk berbagai macam masalah kesehatan, salah satunya masalah kesehatan pada gigi yaitu sakit gigi.

Manfaat Daun Jambu Biji untuk Sakit Gigi

Disadur dari Liputan6.com dan Kompas.com, daun jambu biji memiliki berbagai macam manfaat yang dapat membantu pemulihan sakit gigi. 

Memiliki Sifat Anti Inflamasi

Sakit gigi adalah gejala yang muncul ketika area di sekitar gigi mengalami peradangan atau inflamasi, seperti gingvitis atau periodontitis. Peradangan akan memberikan rasa nyeri yang bisa merembet ke area sekitar titik radang dan bisa merembet hingga ke area lain di sekitar mulut dan wajah.

senyawa anti-inflamasi adalah salah satu kandungan yang ada pada daun jambu biji. Senyawa ini membantu mengurangi peradangan dan meningkatkan proses pemulihan sakit gigi. 

Meredakan Rasa Sakit

Nyeri pada sakit gigi adalah salah satu nyeri yang paling mengganggu. Masalahnya, rasa nyeri sakit gigi bisa sampai ke kepala sehingga mengganggu aktivitas seperti makan dan berbicara.

Daun jambu biji bisa membantu meredakan nyeri akibat sakit gigi. Selain tinggi dengan senyawa anti-inflamasi alami, daun jambu biji juga memiliki senyawa analgesik atau penahan rasa sakit. Senyawa analgesik bekerja dengan cara mengubah cara otak memproses rasa sakit sehingga rasa sakit terasa berkurang.

Memiliki Sifat Antimikroba

Salah satu penyebab sakit gigi adalah infeksi yang disebabkan oleh serangan mikro bateri pada gigi. Serangan ini bisa disebabkan oleh kesehatan gigi dan mulut yang buruk.

Kandungan flavonoid yang tinggi pada daun jambu biji bisa jadi alternatif antibiotik untuk sakit gigi yang dapat mengurangi aktivitas mikroba yang dapat menyebabkan infeksi. Jika dibarengi dengan perawatan gigi dan mulut yang benar, risiko sakit gigi akibat infeksi mikroba bisa dihindari dengan lebih baik.

Memenuhi Kebutuhan Mineral Pada Gigi

Gigi memiliki lapisan mineral yang disebut enamel yang berfungsi sebagai perisai terluar. Jika lapisan gigi ini terkikis atau melemah, risiko terserang sakit gigi akan meningkat. Menjaga kesehatan lapisan enamel gigi bisa dimulai dari menggunakan pasta gigi yang mengandung fluorida dan menyikat gigi dengan benar. Selain itu, asupan mineral dari makanan juga harus tercukupi.

Mineral yang dapat mendukung kekuatan enamel gigi adalah zat besi dan kalsium. Kedua mineral ini secara alami dapat ditemukan pada daun jambu biji. Mengonsumsi daun jambu biji dapat membantu memenuhi kebutuhan mineral untuk memperkuat gigi.

Cara Menggunakan Daun Jambu Biji untuk Sakit Gigi

Cara yang paling mudah untuk menggunakan daun jambu biji untuk sakit gigi adalah dengan mengunyah 1-2 lembar daun jambu biji. Kunyah daun sampai terasa ada saripati yang keluar dari daun. Sari-sari yang keluar akan melapisi rongga mulut sehingga berbagai senyawa alami yang ada pada daun dapat bekerja mengobati sakit gigi.

Untuk menjaga kesehatan sehari-hari, Anda juga bisa membuat air rebusan daun jambu biji untuk diminum. Air rebusan bisa dibuat dari daun jambu biji segar maupun kering. Akan tetapi, untuk hasil yang lebih efektif, disarankan menggunakan daun jambu biji segar.

Cara membuat rebusan daun jambu biji segar adalah sebagai berikut:

  • Cuci 5-10 lembar daun jambu biji dengan air mengalir. Pastikan daun bersih, utuh, dan bebas parasit.
  • Rebus daun dengan 2 gelas (sekitar 450-500 mL) air hingga mendidih.
  • Setelah mendidih, kecilkan api lalu rebus selama 10-12 menit.
  • Setelah 10-20 menit, matikan api dan keluarkan daun dari air rebusan.

Demikian penjelasan singkat tentang penggunaan daun jambu biji untuk sakit gigi. Kandungan berbagai macam senyawa alami dan mineral pada daun jambu biji dapat membantu meredakan nyeri akibat infeksi pada gigi. Bagaimana, tertarik mencoba?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *