Menjaga kesehatan gigi tak hanya bisa Anda lakukan dengan menggosok gigi secara rutin. Anda dapat pula melakukannya dengan membiasakan diri untuk mengkonsumsi berbagai daftar buah sehat untuk gigi. Beberapa daftar buah, ternyata secara khusus memiliki manfaat besar dalam menjaga kesehatan gigi, lho!
Lalu, daftar buah apa saja yang bermanfaat dalam menjaga kebersihan serta kesehatan gigi? Setidaknya, ada 7 daftar buah sehat untuk gigi yang bisa Anda pilih, yaitu:
Apel
Pilihan buah pertama yang bisa membantu menjaga kesehatan dan kebersihan gigi adalah apel. Terdapat beberapa fakta menarik terkait manfaat buah apel untuk gigi, yaitu:
- Apel adalah buah yang berfungsi layaknya sikat gigi alami. Tekstur buah ini bisa membantu dalam membersihkan sisa makanan serta plak yang tersembunyi di sela-sela gigi. Selain itu, daging buah apel yang kaya serat juga berdampak positif dalam mencegah peradangan gusi dan sekaligus meningkatkan produksi saliva.
- Apel membuat gusi jadi lebih sehat. Buah ini memiliki kandungan vitamin C tinggi yang bagus untuk kesehatan gusi. Kekurangan vitamin C menimbulkan resiko pembengkakan serta pendarahan pada gusi.
- Memperkuat gigi. Apel memiliki kandungan potasium. Zat yang satu ini bermanfaat dalam meningkatkan densitas gigi. Dengan begitu, gigi jadi lebih kuat dan gigi tak mudah keropos.
Pir
Rekomendasi daftar buah sehat untuk gigi sehat dan bersih selanjutnya adalah pir. Seperti halnya apel, pir memiliki kandungan vitamin C tinggi. Buah pir ukuran sedang mampu mencukupi kebutuhan 10% vitamin C harian.
Tak hanya itu, pir memiliki tekstur berserat yang membuatnya bisa jadi alternatif sikat gigi alami. Sebagai tambahan, Anda juga bisa memperoleh manfaat pir dalam memperkuat gigi berkat kandungan potasiumnya yang tinggi.
Buah Sitrus
Kelompok buah citrus dapat pula Anda manfaatkan sebagai upaya untuk menjaga kesehatan gigi. Buah-buah sitrus memiliki kandungan vitamin C tinggi yang bagus dan penting untuk kesehatan gigi dan gusi.
Hanya saja, banyak orang khawatir kalau konsumsi buah sitrus yang memiliki tingkat keasaman tinggi dapat merusak lapisan enamel gigi. Untuk memperoleh manfaatnya secara maksimal, ada beberapa tips yang bisa Anda lakukan, di antaranya:
- Nikmati buah sitrus dalam bentuk jus. Tambahkan air ke dalam jus untuk mengurangi kadar keasamannya.
- Minum air putih setelah makan buah sitrus. Dengan begitu, air putih dapat menetralkan dan membersihkan sisa-sisa asam dari buah sitrus yang menempel pada permukaan gigi.
- Batasi konsumsi buah sitrus. Jangan makan buah yang satu ini dalam jumlah banyak dalam sekali waktu.
Buah Beri
Kelompok buah yang termasuk dalam beri-berian bisa pula Anda manfaatkan untuk menjaga kesehatan gigi. Beberapa daftar buah yang termasuk dalam kelompok beri di antaranya adalah bluberi, stroberi, rasberi, dan lain sebagainya.
Buah yang termasuk dalam kelompok beri-berian memiliki kandungan antioksidan tinggi. Antioksidan tidak hanya bermanfaat dalam memerangi radikal bebas. Namun, Anda juga bisa memperoleh manfaat lain berupa membersihkan plak serta membunuh bakteri pada gigi.
Kiwi
Buah kiwi kerap mendapat sebutan sebagai superfruit untuk menjaga kesehatan gigi. Buah memiliki kandungan fiber serta kalsium tinggi. Selain itu, kiwi termasuk salah satu buah yang mempunyai vitamin C.
Kandungan kalsium pada buah kiwi berguna dalam memperkuat gigi, mencegahnya dari risiko keropos. Selain itu, vitamin C di dalam buah ini memiliki manfaat dalam menjaga kesehatan gusi biar tak mudah mengalami peradangan serta pembengkakan.
Air Kelapa
Selanjutnya, Anda bisa memanfaatkan buah kelapa sebagai sarana menjaga kesehatan gigi. Hanya saja, bagian dari buah kelapa yang dapat Anda manfaatkan bukan dagingnya, melainkan airnya. Air kelapa termasuk sebagai salah satu cairan elektrolit alami yang mempunyai banyak nutrisi.
Di dalam air kelapa, Anda bisa menemukan banyak nutrisi, seperti sodium, kalsium, mangan, magnesium, serta potasium. Untuk memperoleh manfaatnya secara maksimal, pertimbangkan untuk mengonsumsi air kelapa secara langsung, tanpa menggunakan pemanis atau sirup.
Anggur
Kalau Anda ingin memiliki senyum yang manis dengan gigi utuh dan bersih, biasakan untuk mengonsumsi buah anggur. Anggur yang termasuk sebagai salah satu buah sehat untuk gigi ini memiliki kandungan antioksidan dalam bentuk flavonoid tinggi. Kandungan flavonoid dapat membantu melindungi gigi dari plak serta karang gigi.
Lebih lanjut, buah anggur juga memiliki banyak nutrisi lain yang penting untuk gigi. Kandungan nutrisi tersebut di antaranya adalah kalsium, zat besi, vitamin A, vitamin C, potasium, magnesium, serta selenium. Dengan adanya berbagai kandungan nutrisi tersebut, Anda pun bisa mendapatkan gigi yang sehat dan terhindar dari resiko pengeroposan.
Nah, itulah daftar buah sehat untuk gigi yang bisa Anda manfaatkan. Selain buah-buahan tersebut, ada pula berbagai bahan makanan lain yang menawarkan khasiat tak kalah besar. Beberapa di antaranya adalah bahan yang biasa digunakan untuk keperluan dapur, seperti kunyit dan cengkeh.
Ingin tahu manfaat bahan-bahan dapur tersebut untuk gigi? Baca selengkapnya di Axel Dental, ya!